Berita

Kumpulan Berita Seputar Kabupaten Labuhanbatu

Plt. Bupati Labuhanbatu Terima DIPA dari Gubsu Edy Rahmayadi

Teks Foto : Plt. Bupati Labuhanbatu H Andi Suhaimi Dalimunthe, ST, MT ketika menerima DIPA 2019 dari Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi.

48396101 2194109454138337 5218619486386520064 nRANTAUPRAPAT, ML : Plt. Bupati Labuhanbatu H Andi Suhaimi Dalimunthe, ST, MT, Selasa (18/12/2018) secara resmi telah menerima Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) Kabupaten Labuhanbatu dari Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi di Kantor Gubsu terkait dengan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2019.

            Terkait dengan penyerahan DIPA kepada Pemerintah Kabupaten/Kota, ada beberapa pesan Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi, khususnya kepada Bupati dan Walikota se-Sumut yang menerima DIPA 2019 dari dana APBN 2019, diantaranya yakni memastikan alokasi yang disampaikan, bermanfaat bagi daerah, terutama masyarakat. Sebab meskipun dirinya ingin melakukan banyak hal untuk pembangunan, namun banyak yang pelaksanaannya ada di kabupaten/kota. Karena itu menurutnya sangat penting untuk bertatap muka atau berdiskusi.

            Kedua, pastikan petugas di lapangan, secara berjenjang dapat melakukan apa yang harus dilakukan. Ketiga, evaluasi ril (nyata) agar alokasi tepat sasaran. Jadi sebulan itu ada evaluasi. Kalau miring, stop, kita luruskan. Saya yakin bisa, tegas Gubsu.

            Pesan berikutnya, lanjut Gubsu, adalah menghindari praktek mark up atau korupsi. Sebab jika kepala daerah tidak main-main dengan anggaran itu, maka tidak perlu ada yang ditakuti. Begitu juga peran wartawan dalam mengontrolnya, harus segera memberitahu (mengabarkan) tanpa ragu.

“Kelima, lakukan pengawasan melekat dan ketat. Jadi tolong kawal kami di sini, supaya ini lurus dan sesuai cita-cita kita,” harapnya.

Begitu juga soal penyerahan DIPA tersebut, Edy menyebutkan bahwa langkah ini agar penggunaan anggaran khususnya pelaksanaan proyek pembangunan dikerjakan di awal tahun. Untuk itu pula, dirinya akan melakukan pengawasan di daerah. Begitu juga pesannya kepada inspektorat agar mengawasi di internal pemerintahan.

Sementara, Plt. Bupati Labuhanbatu H Andi Suhaimi Dalimunthe, ST, MT usai menerima DIPA tersebut mengucapkan terima kasih kepada Bapak Gubernur Sumatera Utara yang telah menyerahkan langsung Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) Kabupaten Labuhanbatu untuk Tahun 2019.

“Kami sangat berterima kasih kepada bapak Gubsu khususnya Pemerintah Provinsi Sumatera Utara yang telah menyerahkan/memberikan DIPA ini kepada Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu, kami berharap nantinya DIPA ini bermanfaat untuk kepentingan daerah terkhusus masyarakat Kabupaten Labuhanbatu,” kata Andi Suhaimi.