Berita

Kumpulan Berita Seputar Kabupaten Labuhanbatu

Tangis Haru Warnai Upah-Upah Dan Tepung Tawar Calon Jama'ah Haji Labuhanbatu 1440 H/ 2019 M

Teks Foto : Plt. Bupati Labuhanbatu saat melakukan tepung tawar kepada salah seorang jama’ah haji Labuhanbatu.

IMG 1835RANTAUPRAPAT, ML : Tangis haru 448 orang jama'ah haji warnai upah-upah dan tepung tawar calon jama'ah haji yang dilakukan langsung oleh Plt Bupati Labuhanbatu Andi Suhaimi Dalimunthe ST, MT didampingi Ketua Tim Penggerak PKK, Sekda Ahmad Muflih SH, MM dan unsur Forkopimda yang berlangsung di Aula Asrama Haji Ujung Bandar, Selasa (9/7/2019).

Plt Bupati Labuhanbatu Andi Suhaimi Dalimunthe ST, MT mengatakan, semoga para jama'ah terus dijaga Allah kesehatannya, karena ibadah haji ini adalah ibadah fisik, jika tidak punya kesehatan yang baik, kita tidak dapat menjalankan ibadah wajib dan sunnah dengan baik.

"Kepada para orangtua saya jaga terus kesehatan, jika tidak selera makan harus dipaksa makan, jangan sampai perut kosong, dan sakit, karena memang masakan disana tidak sesuai dengan selera kita orang Indonesia, semoga kita semua selalu didalam lindungan Allah SWT," ujar Andi

Lebih lanjut Andi mengungkapkan, kepada seluruh jama'ah haji semua berangkat dalam keadaan sehat walafiat dan kembali dalam keadaan sehat walafiat, kita akan terus mendoakan seluruh jama'ah haji khususnya Labuhanbatu dan semoga berhasil menjadi haji dan hajjah yang mabrur dan mabrurrah. 

"Jama'ah haji saat ini kebanyakan usia lanjut, yang muda tolong bantu yang tua, yang sehat bantu yang sakit, semoga kekompakan kita di Labuhanbatu Ika Bina En Pabolo ini dapat terus berlanjut saat berada di Mekkah maupun Madinah, bekerjasamalah yang baik," tutur Plt Bupati tersebut. 

Andi juga menghimbau, kepada para petugas untuk bekerja meringankan beban jama'ah haji kita, layani mereka dengan ramah dan senyuman, sehingga mereka tidak canggung untuk mengeluhkesahkan kesehatan badanya, semoga saudara sekalian adalah petugas yang baik melayani dengan penuh semangat.

Disisi lain Kepala Kantor Kementrian Agama Labuhanbatu Drs. Safiruddin MPd menyampaikan, pelaksanaan kegiatan manasik haji akbar yang berlangsung selama 2 hari ini berjalan dengan lancar, dan para jama'ah seluruhnya yang tergabung di kloter 10 dan 21 tetap dalam keadaan sehat walafiat. 

"Sampai saat ini seluruh keadaan jama'ah haji sehat walafiat, kemarin ada juga yang menginap dan alhamdulillah dapat terlayani dengan baik, tentunya kita merasa gembira karena seperti janji pak Plt Bupati beliau akan memberikan tali asih sebanyak 100 rial sebagai doa restu dan penyemangat," ungkap Safiruddin.