Berita

Kumpulan Berita Seputar Kabupaten Labuhanbatu

Teks Foto : Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Labuhanbatu Hj. Rosmanidar Andi Suhaimi Dalimunthe saat menyampaikan sambutannya pada Rakon PKK Tahun 2018.

IMG 7252RANTAUPRAPAT, ML : Tim Penggerak Pendidikan Kesejahteraan Keluarga (PKK) gelar Rapat Konsultasi (Rakon)  yang berlangsung aula TP PKK jalan W. R Supratman nomor 47 Rantauprapat, Kamis (13/12/2018). Kegiatan tersebut bertujuan untuk terumuskannya rencana kerja tindak lanjut Rakon PKK yang terintegrasi antara TP PKK dengan OPD terkait Pemkab Labuhanbatu. 

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Zaid Harahap S. Sos saat membacakan pidato Plt Bupati H. Andi Suhaimi Dalimunthe ST, MT mengatakan, gerakan PKK sebagai bagian elemen bangsa sekaligus mitra pemerintah memiliki potensi strategis untuk berkontribusi terhadap pemberdayaan masyarakat khususnya keluarga.

Teks Foto : Plt. Bupati Labuhanbatu H Andi Suhaimi Dalimunthe, ST, MT saat menyerahkan berkas dan rencana program pembangunan di Kabupaten Labuhanbatu kepada Wakil Gubernur Sumatera Utara Drs. H. Musa Rajekshah, SH, MH.

IMG 4577RANTAUPRAPAT, ML : Wakil Gubernur Sumatera Utara Drs.H. Musa Rajekshah, SH, MH dalam lawatannya ke Bumi Ikabina En Pabolo menyempatkan diri untuk bertemu serta bertatap muka dan silaturrahmi dengan Plt. Bupati Labuhanbatu, Sekdakab, Asisten dan Kepala OPD serta Camat se-Kabupaten Labuhanbatu, Kamis (13/12/2018) di Ruang Rapat Bupati Lanbuhanbatu.

            Dalam pertemuan dan tatap muka tersebut, Plt. Bupati Labuhanbatu H Andi Suhaimi Dalimunthe, ST, MT mengucapkan selamat datang kepada Wagubsu beserta rombongan yang telah berkunjung ke Kabupaten Labuhanbatu.

Teks Foto : Kadis Kominfo Labuhanbatu H Muhammad Ihsan Harahap, ST saat membuka kegiatan  Sosialisasi Peraturan Bupati (Perbup) Labuhanbatu Nomor 14 tahun 2018 Tentang Pedoman Pelaksanaan E-Government Di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu.

IMG 7186RANTAUPRAPAT, ML : Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Labuhanbatu telah mensosialisasikan Peraturan Bupati (Perbup) Labuhanbatu Nomor 14 tahun 2018 Tentang Pedoman Pelaksanaan E-Government Di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu, Rabu (12/12/2018) di Ruang Rapat Kantor Bappeda yang dibuka Kepala Dinas Kominfo Labuhanbatu H Muhammad Ihsan Harahap, ST atasnama Plt. Bupati Labuhanbatu H Andi Suhaimi Dalimunthe, ST, MT.

            Dalam Pidatonya, Kadis Kominfo Labuhanbatu H Muhammad Ihsan Harahap, ST mengatakan, Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang terjadi dewasa ini telah berdampak pada perubahan-perubahan yang mendasar yang membawa bangsa indonesia menuju paradigma baru memasuki era revolusi industri 4.0 yakni untuk mengedepankan pola E-Government, Digital Economy, Artifical Intelegence, Big Data dan lain sebagainya.

Teks Foto : Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Labuhanbatu Hj. Rosmanidar Andi Suhaimi Dalimunthe ketika menyerahkan hadiah luckydraw kepada Ketua DWP Unit Diskominfo Labuhanbatu Hj. Santi Rahayu Muhammad Ihsan Harahap pada acara Peringatan Hari Ibu ke-90 Tahun 2018 di Aula Asrama Haji Ujung Bandar Rantauprapat.

IMG 4488RANTAUPRAPAT, ML : Peringatan Hari Ibu (PHI) ke-90, diharapkan dapat mendorong terciptanya kesetaraan perempuan dan laki-laki dalam setiap aspek kehidupan. Berikut disampaikan Plt Bupati Labuhanbatu H.Andi Suhaimi Dalimunthe ST, MT saat membacakan pidato Menteri P2&PA RI Yohana Yembise pada acara PHI di Aula Asrama Haji Ujung Bandar, Rabu (12/12/2018).

Menurut Andi Suhaimi, peran keluarga merupakan salah satu yang diharapkan untuk menjadi bagian utama mencegah terjadinya kekerasan terhadap kaum perempuan dan anak melalui penanaman nilai-nilai, karakter dan budi pekerti, sekaligus menjadi pondasi dalam menerapkan kehidupan yang harmonis, damai dan religius. 

Teks Foto : Kepala BKPP Kabupaten Labuhanbatu Drs. Zainuddin Siregar.

IMG 4349RANTAUPRAPAT, ML : Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Kabupaten Labuhanbatu akan melaksanakan Ujian Kenaikan Pangkat Penyesuaian Ijajah di Lingkungan Pemerintah Kabupaten labuhanbatu yang akan dilaksanakan pada hari Sabtu tanggal 15 Desember 2018 bertempat di Gedung Diklat BKPP (Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan) Kabupaten Labuhanbatu. Demikian dijelaskan Kepala BKPP Kabupaten Labuhanbatu Drs. Zainuddin Siregar, Selasa (11/12/2018) pagi di ruang kerjanya.

            Menurut Zainuddin Siregar, Pelaksanaan Ujian Dinas ini terdiri dari Ujian tertulis dan Wawancara bagi peserta Ujian Kenaikan Pangkat Penyesuaian Ijajah dengan Ijajah S-1/D-IV, kemudian pelaksanaan Ujian tertulis akan dibagi dalam 2 gelombang dengan pembagian peserta ujian, khusus untuk gelombang I sebanyak 80 orang peserta dan untuk gelombang ke II sebanyak 77 orang peserta.

            “Untuk Gelombang I dilaksanakan mulai Pukul. 08.00 Wib s/d 09.30 Wib, sedangkan untuk Gelombang II dilaksanakan mulai Pukul. 09.30 Wib s/d 11.00 Wib, kemudian setelah Ujian tertulis akan dilanjutkan dengan Ujian Wawancara dan Pemaparan Makalah bagi Peserta Ujian Penyesuaian Ijajah dengan Ijajah S-1,” kata Zainuddin Siregar.