Berita

Kumpulan Berita Seputar Kabupaten Labuhanbatu

Teks Foto : Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Labuhanbatu Ade Huzaini SE diiringi dengan tembakan salvo dari empat orang personil Kodim 0209/LB melepas peserta napak Tilas dari Tugu Juang 45.

IMG 5927RANTAUPRAPAT, ML : Tembakan salvo dari empat orang personil Kodim 0209/LB, mengiringi langkah 250 orang peserta napak tilas yang akan menempuh rute gerilya perjuangan pahlawan yang dilepas dengan kibaran bendera Merah Putih oleh Kadispora Budpar Kabupaten Labuhanbatu, dari tugu juang 45 Lobusona Rantauprapat. Senin (13/8).

Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Labuhanbatu Ade Huzaini SE dalam sambutanya menjelaskan,  pelaksanaan napak tilas dilaksanakan dalam rangka memeriahkan HUT Ke-73 RI guna mengenang jasa para pahlawan yang telah berjuang demi Kemerdekaan Republik Indonesia.