Teks Foto : Plt. Bupati Labuhanbatu Andi Suhaimi Dalimunthe saat menerima masukan dan keluhan dari salah seorang pemilih saat melaksanakan monitoring di TPS-005 Kampung Tempel Kecamatan Rantau Utara.
RANTAUPRAPAT, ML : Dalam rangka pelaksanaan Pesta Demokrasi Pemilu 2019, Plt. Bupati Labuhanbatu Andi Suhaimi Dalimunthe bersama Unsur Forkopimda dalam hal ini Dandim 0209/LB dan Kajari Labuhanbatu serta Sekdakab Labuhanbatu yang didampingi para Asisten Setdakab dan sejumlah Kepala OPD, Rabu (17/4/2019) melaksanakan monitoring kegiatan Pemilu 2019 ke sejumlah TPS di wilayah Kecamatan Rantau Utara, Rantau Selatan dan Kecamatan Bilah Barat.
Disela-sela kunjungan monitoring tersebut Plt. Bupati Labuhanbatu Andi Suhaimi Dalimunthe dalam keterangan persnya menjelaskan, Kita hari ini melaksanakan monitoring atau kegiatan kunjungan melihat ke TPS TPS yang hari ini kita melaksanakan pesta demokrasi pemilihan legislatif dan pemilihan presiden ada berapa TPS hari ini kita kunjungi dan ini adalah TPS yang ke-3 kita kunjungi Alhamdulillah tidak ada sesuatu masalah yang kita lihat yang kita pantau dalam kunjungan kita pada hari ini, jelasnya.